5 Pembuat Virus TOP Dunia

Posting kali ini masih sedikit terkait dengan virus komputer yaitu berbagi membahas pembuat anti virus top dunia.  Pembuat virus ini telah ditangkap, tetapi masih banyak pembuat virus lain yang belum tertangkap.

5 pembuat virus Top dunia yang tertangkap oleh pihak berwajib ini tidak ada satupun yang memiliki hubungan dengan pembuat antivirus dan produsen antivirus sama sekali tidak memberikan penghargaan atau dukungan kepada para pembuat virus ini.

1. David L. Smith yang membuat virus Melissa di tahun 1999 berhasil ditangkap oleh FBI dan dihukum 20 bulan penjara dan denda US $ 5.000 oleh pengadilan dan tidak terbukti memiliki hubungan apapun dengan produsen antivirus.

2. Onel De Guzman, programmer Filipina yang membuat virus Lovebug (I Love You) sebagai tesis akhirnya (yang ternyata ditolak).

3. Jan De Wit, pembuat virus Annakournikova di tahun 2001 merupakan anak muda berumur 20 tahun yang langsung menyerahkan dirinya kepada pihak berwajib setelah terkejut mengetahui besarnya dampak dan kerugian yang diakibatkan oleh virus buatannya.

Lucunya, penghargaan terhadap Jan De Wit justru datang dari walikota "Sneek", daerah tempat Jon De Wit tinggal di Belanda dan ia mendapatkan tawaran pekerjaan dan penghargaan. Sebaliknya, produsen antivirus seperti Sophos justru menentang penghargaan terhadap Jon De Wit.

4. Sven Jaschan, pembuat virus Sasser dan Netsky yang mengakibatkan kelumpuhan pada banyak sistem perbankan di dunia (pembuat virus ini kemungkinan besar terinspirasi oleh Skynet dari film Terminator).

Adalah bocah jenius asal jerman yang ternyata menyesal melihat besarnya kerusakan yang diakibatkan oleh virus buatannyadan teridentifikasi justru ketika sedang menyebarkan virus lain dari rumah orangtuanya yang bertujuan mereduksi kerusakan yang diakibatkan oleh virus ciptaannya.

5. Simon Vallor yang menciptakan virus Gokar, Redesi-B dan Admire yang menyebar tahun 2001 merupakan pengangguran dan berhasil ditangkap di tahun 2003 dan harus menghitung hari di bui selama 20 bulan penjara.

Mungkin ini sedikit menjawab pertanyaan Pembuat Anti Viruslah yang membuat virus itu sendiri ?
Namun ada juga pembuat virus yang baik, Adalah Rich Skrenta yang diklaim sebagai pembuat virus pertama kali di tahun 1982 saat dia berumur 15 tahun.  Virus yang diciptakannya berawal dari keisengannya hingga akhirnya tercipta virus yang dinamakan Elk Cloner.  Virus menyebar dan menginfeksi Sistem Operasi Apple II dengan teknik boot sector virus dan akan otomatis akan mengcopy dirinya sendiri jika secara tak sengaja ikut terbawa ke komputer orang lain. memang tidak begitu fatal tapi tetap sangat mengganggu.

Untungnya hal tersebut tidak berlanjut, karena dia sekarang menjadi CEO dari Blekko Inc, yaitu sebuah search engine internet.


Semoga berbagi kali ini dapat sedikit mencerahkan, terkait artikel yang lain silahkan disimak berbagi di  :

sumber  : vaksincom

Share this article :
 

Posting Komentar

 
Support : Creating Website | Johny Template | Mas Template
Copyright © 2011. Berbagi Karena Benar !!!!!! - All Rights Reserved
Template Created by Creating Website Published by Mas Template
Proudly powered by Blogger